27.6 C
Jakarta

Perkokoh Kemanunggalan, Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Rutin Komsos Bersama Warga Binaan

Published:

RBN, Timika – Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Sertu Selamet Riyadi melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Kp. Ayuka, Distrik Mimika Timur Jauh, Kab. Mimika dengan tujuan untuk menciptakan kedekatan bersama warga binaan serta memperkokoh kemanunggalan, Jumat (26/4/2024).

Sertu Selamet menjelaskan kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa. Selain itu, kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan.

“Kegiatan Komsos ini dilakukan karena sudah menjadi tugas pokok sebagai seorang Babinsa yang senantiasa melaksanakan sebagai salah satu metode Binter untuk mencari informasi dan sebagai sarana bersilaturahmi kepada warga supaya lebih dekat dan bisa menjalin kebersamaan,” jelasnya.

“Kegiatan Komsos tersebut dapat menjadi cermin rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat di wilayah binaannya sehingga dapat mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat agar selalu tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan,” pungkasnya.

Baca juga:  Ketua Umum Dharma Pertiwi Gelar Halal Bihalal Bersama Pengurus Pusat, Yayasan dan Karyawan
Satrio Nusantoro
Satrio Nusantoro
Lahir di Jakarta September 1975, Lulusan Sarjana S1 jurusan Manajemen Informatika dan Komputer Universitas Gunadarma. Pernah bekerja di Editorial Foto Harian Kompas selama 20 tahun (2000-2020) Menjadi Pemimpin redaksi Ceritadepok.com sejak 2021 - 2024

Berita Terkait

spot_img

Berita Terkini

spot_img