32.3 C
Jakarta

Film Horor Kromoleo, Urban Legend Warga Magelang

Published:

RBN, Depok – Film Kromoleo diadopsi dari urban legend yang populer di kalangan masyarakat sekitar lereng Gunung Merapi Magelang, Jawa Tengah.

Gambaran wujud Kromoleo adalah sekumpulan orang berjubah hitam yang membawa keranda mayat mirip seperti Lampor hantu yang dikenal masyarakat Temanggung.

Nama Kromoleo diambil dari suara “moleo, moleo, kromoleo” dari makhluk tersebut.

Konon, jika hantu kromoleo lewat di salah satu desa, itu menandakan akan ada salah satu warga desa yang meninggal.

Oleh Umbara Brothers, Imperial Pictures film ini dibuat dengan disutradarai oleh Anggi Umbara.

Sinopsis Film Horor Kromoleo

Film ini mengisahkan teror yang dialami seorang gadis bernama Zia saat menghadiri pemakaman sang ibu di Desa Majenang, Jawa tengah.

Sebelumnya, Zia sudah dilarang sang kakek untuk kembali ke desa tersebut. Namun ia tak mendengarkannya dan bersikeras pergi.

Selain untuk menghadiri pemakaman sang ibu, Zia juga ingin mencari tahu tentang keberadaan ayahnya yang menghilang secara misterius.

Akan tetapi kedatangan Zia mengundang Kromoleo kembali muncul dan meneror desa hingga satu persatu warga berakhir dengan tragis.

Mengapa bisa begitu? Saksikan kisah lengkap Kromoleo di bioskop kesayangan anda pada 22 Agustus mendatang.

Baca juga:  Sinopsis Film Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu
Satrio Nusantoro
Satrio Nusantoro
Lahir di Jakarta September 1975, Lulusan Sarjana S1 jurusan Manajemen Informatika dan Komputer Universitas Gunadarma. Pernah bekerja di Editorial Foto Harian Kompas selama 20 tahun (2000-2020) Menjadi Pemimpin redaksi Ceritadepok.com sejak 2021 - 2024

Berita Terkait

spot_img

Berita Terkini

spot_img