27.3 C
Jakarta

Menyambut Hari Tari Sedunia, Bakul Budaya FIB UI Pentaskan Tari Jejer Jaran Dhawuk Secara Massal

Published:

RBN, Depok – Sekitar 60-an penari menari secara massal di Pelataran Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (FIB UI) pada Sabtu pagi 27 April 2024. Acara menari massal ini digagas oleh komunitas Bakul Budaya untuk menyambut dan memeriahkan Hari Tari Sedunia yang jatuh pada tanggal 29 April 2024.

Bakul Budaya yang merupakan pokja seni dan budaya di bawah bendera ILUNI FIB UI menyelenggarakan kegiatan ini sambil turut memperkenalkan salah satu tari tradisional Nusantara asal Banyuwangi, Jawa Timur. Tari Jejer Jaran Dhawuk merupakan salah satu tarian yang lumrah ditarikan secara massal dari daerah Banyuwangi yang dasar pijakannya menyatu pada tari gandrung Banyuwangi.

Sekitar 60-an penari menari secara massal di Pelataran Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (FIB UI) pada Sabtu pagi 27 April 2024. Acara menari massal ini digagas oleh komunitas Bakul Budaya untuk menyambut dan memeriahkan Hari Tari Sedunia yang jatuh pada tanggal 29 April 2024. (Humas Bakul Budaya)

Pada umumnya tarian ini adalah untuk memeriahkan pesta musim panen tiba, tetapi pada perkembangannya lebih ditekankan pada tari penyambutan tamu. Meskipun pada pentas ini para penari tidak mengenakan kostum asli tari Jejer Jaran Dhawuk namun tidak mengurangi semangat mereka untuk berekspresi untuk memeriahkan Hari Tari Sedunia.

Pentas ini dihadiri oleh Manajer Kemahasiswaan dan Hubungan Alumni FIB UI Alfian Siagian dan di bawah supervisi 2 penari profesional Emma Wuryandari dan Sufiania Nayasubrata.

Sekitar 60-an penari menari secara massal di Pelataran Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (FIB UI) pada Sabtu pagi 27 April 2024. Acara menari massal ini digagas oleh komunitas Bakul Budaya untuk menyambut dan memeriahkan Hari Tari Sedunia yang jatuh pada tanggal 29 April 2024. (Humas Bakul Budaya)

“Bakul Budaya sebagai komunitas yang berkecimpung di bidang seni dan budaya selalu ambil bagian pada tiap peringatan momen penting, salah satu nya adalah pada peringatan Hari Tari Sedunia, ini sebagai bentuk kampanye kita pada seni dan budaya Nusantara”, ujar Ketua Umum Bakul Budaya Dewi Fajar Marhaeni.

Baca juga:  Siswa Kelas 8 SMP Negeri 2 Depok Jadi Korban Begal HP Di Jalan Bakung Raya Depok
Satrio Nusantoro
Satrio Nusantoro
Lahir di Jakarta September 1975, Lulusan Sarjana S1 jurusan Manajemen Informatika dan Komputer Universitas Gunadarma. Pernah bekerja di Editorial Foto Harian Kompas selama 20 tahun (2000-2020) Menjadi Pemimpin redaksi Ceritadepok.com sejak 2021 - 2024

Berita Terkait

spot_img

Berita Terkini

spot_img