RBN, Jakarta – PT PLN (Persero) Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Barat (UIT JBB) melalui Unit Layanan Transmisi dan Gardu Induk (ULTG) Pulogadung melaksanakan inspeksi thermovisi pada jaringan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV penghantar Pegangsaan–Plumpang–Kelapa Gading dan Pangeran Karang. Kegiatan ini dilakukan oleh tim Pemeliharaan Jaringan sebagai bagian dari upaya rutin menjaga keandalan sistem transmisi listrik.
Inspeksi thermovisi merupakan salah satu metode pemeliharaan preventif yang dilakukan secara berkala oleh tim teknis untuk memantau kondisi peralatan listrik tanpa perlu melakukan pemadaman. Menggunakan kamera inframerah, metode ini mampu mendeteksi dan memetakan suhu pada komponen listrik, khususnya di titik-titik sambungan sepanjang penghantar SUTT.
Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk mendeteksi dini potensi anomali suhu atau hotspot yang dapat menandakan adanya masalah seperti sambungan longgar, korosi, maupun kontaminasi yang meningkatkan resistansi listrik. Dengan deteksi dini tersebut, potensi gangguan dapat dicegah sebelum berkembang menjadi kerusakan yang lebih besar.
General Manager PLN UIT JBB, Himmel Sihombing, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk menjaga keandalan pasokan listrik.
“Dengan inspeksi rutin menggunakan thermovisi, PLN dapat mengantisipasi potensi gangguan pada peralatan transmisi sejak dini. Langkah ini penting untuk memastikan penyaluran listrik tetap andal dan tidak terganggu. Kami konsisten melakukan pengecekan guna menghindari sekecil apa pun potensi terhentinya penyaluran listrik,” ujar Himmel.
Hal senada disampaikan oleh Manager ULTG Pulogadung, Rizal Pahlevi, yang menegaskan bahwa kegiatan rutin ini membantu tim dalam mengidentifikasi permasalahan sejak dini.
“Melalui hasil inspeksi thermovisi, kami dapat segera melakukan tindakan korektif seperti perbaikan nilai kontak pada klem atau penggantian komponen yang terindikasi bermasalah. Dengan begitu, keandalan sistem transmisi dapat terus terjaga,” jelasnya.
Melalui kegiatan preventif seperti ini, PLN UIT JBB terus berkomitmen menjaga keandalan sistem kelistrikan, sekaligus memastikan pasokan listrik yang aman dan stabil bagi seluruh pelanggan di wilayah Jawa Bagian Barat.